Verifikasi Calon Penerima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Desa Timbulharjo

Administrator 15 Juni 2017 13:44:26 WIB

Desa Timbulharjo mengundang sejumlah warga yang telah terdaftar dalam data penerima bantuan Rumah Tidak Layak Huni untuk dilakukan verifikasi atau pencocokan dengan data-data yang dimiliki. Kegiatan ini  berlangsung pada hari Kamis, tanggal 15 Juni 2017 bertempat di Balai Desa Timbulharjo dan dihadiri oleh bapak Sumardi selaku Kepala Seksi Kesejahteraan Desa Timbulharjo serta warga calon penerima bantuan. Warga yang mendapat undangan membawa fotocopy KK dan KTP sebagai dasar untuk melakukan verifikasi.

Hasil yang diharapkan dari kegiatan Sosialisasi RTLH Melalui Pemerintahan Desa  Timbulharjo kepada Penerima bantuan Rumah Tidak Layak Huni ( RLTH) adalah, tersosialisasikannya program RTLH sehingga dalam pelaksanaannya dapat berjalan dengan optimal, tepat waktu, tepat sasaran dan tepat manfaat dan tersedianya rumah yang layak huni bagi keluarga fakir miskin.

Harapan kedepan semua warga , semoga anggaran bantuan sosial rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni (RLTH) ini bisa bertambah nilainya untuk masing-masing rumah menyesuaikan dengan harga bahan-bahan bangunan yang semakin meningkat pula.  

 

 

Komentar atas Verifikasi Calon Penerima Bantuan Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) Desa Timbulharjo

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 
Kebijakan Privasi

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License