ITNY JAJAKI KERJSAMA DENGAN TIMBULHARJO

Administrator 27 Oktober 2020 09:18:03 WIB

Timbulwarta (26/10/2020)

Siang itu di kantor kalurahan Timbulharjo ada sesuatu yang berbeda, karena didatangi utusan dari Institut Teknologi Nasional Yogyakarta (ITNY). ITNY merupakan institusi pendidikan yang mengusung visi untuk menjadi perguruan tinggi yang unggul di bidang teknologi dan technopreneurship, khususnya dalam pengelolaan energi dan lingkungan berkelanjutan. ITNY merupakan perubahan bentuk dari Sekolah Tinggi Teknologi Nasional (STTNAS) yang disahkan melalui Surat Keputusan Menteri Riset, Teknologi, dan Pendidikan Tinggi (SK Menristekdikti) Nomor 1244/KPT/I/2018. Kampus terpadu ITNY berada di Jalan Babarsari, Caturtunggal, Depok, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Utusan dari ITNY, Hatta Efendi, M.Eng dkk menyampaikan maksud dan tujuan mereka ke kantor kalurahan Timbulharjo, yakni ITNY akan bermaksud untuk kerjsama dengan Pemerintah Kalurahan Timbulharjo untuk bersinergi dalam membangun kalurahan ini. pada kesempatan ini juga menggali permasalahan yang dihadapi kalurahan Timbulharjo, kemudian akan dipetakan yang bisa diintervensi dari pihak ITNY.  rombongan utusan ITNY diterima oleh carik desa, Roykha Fadillatul Baity, SP bersam kasi dan kaur. 

Rencana kerjsama ini akan direalisasikan mulai tahun 2021, dengna diawali dengan penandatanganan nota kerjasama.
Sekilas tentang ITNY, kampus ini menyelenggarakan pendidikan program Sarjana (S-1) dan Vokasi (D-3) dan memiliki empat fakultas, yakni:
1. Fakultas Teknik Sipil dan Perencanaan, yang terdiri dari Program Studi Teknik Sipil S-1 dan Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota S-1
2. Fakultas Teknologi Industri, yang terdiri dari Program Studi Teknik Mesin S-1 dan Program Studi Teknik Elektro S-1
3. Fakultas Teknologi Mineral, yang terdiri dari Program Studi Teknik Geologi S-1 dan Program Studi Teknik Pertambangan S-1
4. Fakultas Vokasi, yang terdiri dari Program Studi D-3 Teknik Mesin dan D-3 Teknik Elektronika.

(swb)

Dokumen Lampiran : ITNY JAJAKI KERJSAMA DENGAN TIMBULHARJO


Komentar atas ITNY JAJAKI KERJSAMA DENGAN TIMBULHARJO

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
Isikan kode Captcha di atas
 

Website desa ini berbasis Aplikasi Sistem Informasi Desa (SID) Berdaya yang diprakarsai dan dikembangkan oleh Combine Resource Institution sejak 2009 dengan merujuk pada Lisensi SID Berdaya. Isi website ini berada di bawah ketentuan yang diatur dalam Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 14 Tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik dan Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International (CC BY-NC-ND 4.0) License